Kembali Ke Atas
Beranda
CERITA
Sharing Tes Micro Teaching dan Wawancara Guru MTsN 2 Kota Malang
Muhammad Amin Muhammad Amin
Agustus 01, 2021

Sharing Tes Micro Teaching dan Wawancara Guru MTsN 2 Kota Malang

Sidang pembaca yang terhormat, tidak terasa sudah seminggu tidak mengisi blog ini. Baiklah, mari melemaskan jari jemari ini.

Seminggu lalu, mendekati hari raya Iduladha, saya melihat sebuah lowongan kerja guru Bahasa Arab di MTsN 2 Kota Malang. Saya tertarik dan ingin sekali mengirimkan lamaran ke sekolah tersebut.

Setelah semuanya siap, saya antarkan lamaran kerja pada Selasa, 27 Juli 2021, hari terakhir pengiriman berkas. Lokasi sekolah tersebut di Cemorokandang, Kota Malang. Sekitar 11 kilometer dari domisili saat ini.

Hari berikutnya, 28 Juli 2021 sore, MTsN 2 Kota Malang menghubungi saya via telepon agar mempersiapkan diri mengikuti tes micro teaching dan wawancara. Saya mempersiapkan segalanya dengan baik di tengah kesibukan kerja yang tidak sedikit kala itu. Saya harus lembur sampai pukul 00.30 untuk mempersiapkan materi, RPP, dan PowerPoint micro teaching.

Kamis, 29 Juli 2021 pagi, saya memastikan segala yang dibutuhkan terbawa dan tidak ada yang tertinggal. Setelah sarapan, saya langsung meluncur ke MTsN 2 Kota Malang. Sekitar 10 menit sebelum tes dimulai saya telah sampai di lokasi.

Ketika akan masuk gerbang MTsN 2 Kota Malang, saya sedikit malu karena tidak turun dari sepeda motor dan mematikan mesin sepeda motor. Saya langsung bertanya dari atas sepeda motor. Saya sempat diomeli oleh satpam MTsN 2 Kota Malang. Ya bagaimanapun itu salah saya. Saya langsung minta maaf dan menyalami satpam tersebut. Saya juga bertemu Mas Agus, mantan takmir Masjid Al-Falah di sana. Setelah memarkir sepeda motor, saya langsung menuju depan perpustakaan. Sudah ada tiga orang peserta yang datang. Saya bertanya ke salah satuya dan ternyata adik tingkat di UIN tahun 2015. Sebelum masuk ruang perpustakaan, ternyata saya bertemu Rusyda, adik tingkat sekaligus santri Ma’had Al Qalam lulus tahun 2017.

Saya mendapat giiliran micro teaching pertama. Setelah persiapan selesai, meskipun tanpa memakai proyektor karena tidak berfungsi saat itu, alaa kulli haal, micro teaching berjalan lancar. Setelah micro teaching, saya langsung dites baca dan tulis Al-Qur’an. Saya disuruh menuliskan malaikat, ulaaika, dan jamak dari malaikat. Tes baca Al-Qur’an membaca surat Al-Isra aya 1-5.

Wawancara dilaksanakan menjelang Zuhur. Saya diwawancarai oleh Pak Bima. Ketika wawancara saya ditanyai seputar komitmen ketika nanti diterima. Mulai soal bagaimana mengatur waktu, perihal gaji, dan hal-hal lainnya. Alhamdulillah tes wawancara berjalan lancar dan selesai menjelang Zuhur. Sebelum pulang, saya salat Zuhur di masjid MTsN 2 Kota Malang. Saat itu masjidnya bisa dibilang baru selesai direnovasi. Masjid tampak indah dan nyaman.

Sebelah selatan masjid akan dibangun mahad MTsN 2 Kota Malang. Saat ini sedang proses pembangunan. Setelah selesai salat Zuhur, saya pun pulang dengan gembira.

Tes micro teaching dan wawancara kemarin menjadi pengalaman berharga karena jujur itulah kali pertama saya memasukkan lamaran sebagau guru bahasa Arab dan bisa dapat panggilan tes. Sekarang tinggal banyak berdoa semoga mendapat hasil terbaik. Mohon doanya ya kawan-kawan.

Penulis blog

Muhammad Amin
Muhammad Amin
Dosen Bahasa Arab UIN Sunan Gunung Djati Bandung, penulis, pemerhati pendidikan dan bahasa, siniar, IT enthusiat

Terima kasih sudah berkunjung. :)