DUBAI, Gedung tertinggi di dunia diresmikan dengan letusan kembang api, terjun payung, dan pancuran air dari air terjun tertinggi di dunia.
Dengan total biaya yang diperkirakan sebesar USD 1.5 miliar, Burj Khalifa memerlukan waktu lima tahun untuk membangunnya. Terdiri atas 160 lantai dan melewati rekor yang sebelumnya dipegang oleh gedung Taipei 101 di Taiwan.Lebih dari 12.000 orang akan menempati bangunan seluas 6 juta kaki persegi ini dengan 54 elevator yang dapat mencapai kecepatan 40 mil per jam. Burj Khalifa akan memiliki sebuah Masjid tertinggi di dunia di lantai 158, kolam renang tertinggi di dunia di lantai 76, dek observasi tertinggi di lantai 124, dan hotel pertama yang didesain oleh desainer terkenal Armani. Burj Khalifa juga mengklaim telah memegang beberapa rekor dunia lainnya, termasuk: struktur berdiri tertinggi di dunia (yang sebelumnya dipegang oleh CN Tower Toronto): elevator dengan jarak perjalanan terjauh di dunia serta jumlah tangga terbanyak di dunia.
Burj Khalifa b