Kembali Ke Atas
Beranda
Islam
Opini
MAKNA HAJI (WAKTU)
Unknown Unknown
Maret 02, 2014

MAKNA HAJI (WAKTU)

      

       Haji adalah salah satu ibadah yang masuk dalam jajaran rukun Islam. Tepatnya rukun Islam yang kelima. Sebagai rukun, maka hendaknya dari setiap kita untuk senantiasa berusaha untuk bisa melaksanakannya paling tidak satu kali seumur hidup. Jangan sampai tidak terbersit sedikit pun di benak seorang muslim untuk tidak mengunjungi Baitullah Kakbah Al-Musyarrafah. Kakbah memiliki banyak keajaiban, keunikan, juga keindahan. Keberadaan Mekkah yang begitu strategis sangat cocok untuk dijadikan salah satu tujuan ibadah kaum muslim.
       Di dalam ibadah haji terdapat salah satu aktivitas yaitu thawaf. Thawaf berarti mengelilingi kakbah sebanyak tujuh kali putaran dan putarannya berlawanan dengan jarum jam. Thawaf ini memiliki arti tersirat bahwa begitu berartinya waktu bagi umat manusia. Kita tahu, dahulu kala, ilmuwan muslim kita sudah banyak menemukan berbagai penemuan yang sampai saat ini dampaknya masih dapat kita rasakan, tak terkecuali dengan penemu jam pasir atau bahkan jam yang kita kenal sekarang ini.

       Maka dari itu, pada intinya, maka marilah gunakan kesempatan dan waktu yang ada untuk senantiasa mendekatkan diri kepada Allah SWT agar kita tak merugi di akhir nanti.

Penulis blog

Terima kasih sudah berkunjung. :)