Kembali Ke Atas
Beranda
1M1C
Alergi? Apa dan Bagaimana? (Sebuah Ulasan Sederhana)
Muhammad Amin Muhammad Amin
September 13, 2020

Alergi? Apa dan Bagaimana? (Sebuah Ulasan Sederhana)


Alergi? Yang terbayang di benak adalah sesuatu berkaitan dengan kesehatan. Seseorang yang alergi biasanya memberikan respon tertentu ketika bertemu atau mengalami suatu hal. Misalnya alergi debu, maka ketika terkena debu, tubuh akan mereaponnya dengan bersin beberapa kali.

Terkait alergi, adik saya sendiri alergi terhadap debu, maka ketika debu mengepul dalam suatu ruangan, maka adik saya akan bersin berkali-kali. Terkadang napasnya akan terdengar ngik-ngik. Agak takut juga kadang ketika mendengarnya.

Ada juga anggota keluarga yang alergi ikan tertentu seperti ikan pindang. Jadi, ketika tubuh memakan ikan pindang, maka beberapa bagian tubuh akan gatal-gatal.

Konsekuensi logis bagi penderita alergi tertentu adalah menjauhi alergen (sesuatu yang membuat alergi). Mungkin juga bisa meminta saran dokter untuk mendapatkan obat tertentu atau perawatan tertentu agar efek alergi yang ditimbulkan tidak membahayakan tubuh dalam jangka panjang.

#1minggu1cerita #1m1c @1minggu1cerita #minggu37 #alergi #13092020

Penulis blog

Muhammad Amin
Muhammad Amin
Dosen Bahasa Arab UIN Sunan Gunung Djati Bandung, penulis, pemerhati pendidikan dan bahasa, siniar, IT enthusiat

Terima kasih sudah berkunjung. :)