Kembali Ke Atas
Beranda
PKLI
PKLI FITK Thailand Part 2 (Day 11-15)
Unknown Unknown
Januari 15, 2016

PKLI FITK Thailand Part 2 (Day 11-15)






Kamis, 14 Januari 2016
       Usai subuh berjama’ah, saya mempersiapkan diri untuk mengajar. Hari ini hari terakhir saya dan Agung Muttaqien untuk mengajar di Chariyathamsuksa Foundation School, esok dan selanjutnya kami berdua akan mengajar di sekolah kami yang sesungguhnya, yaitu Sassanabamrung, Chana. Mobil sekolah pagi ini datang sedikit terlambat. Biasanya, pukul 7.30 sudah datang. Tapi hari ini, meski kami berdua sudah menyelesaikan sarapan di seberang jalan rumah ustadz Syukur, kami masih sempat menunggu sekitar 5-10 menit. Mobil datang pukul 7.45. Dengan kecepatan mencapai 100 km/jam, mobil melaju cepat membelah jalanan pagi Chana. Maklum, jalanan 3 lajur yang semuanya menuju satu arah membuat Thailand rasa-rasanya jarang sekali merasakan macet. Kami sampai di sekolah Chariyathamsuksa Foundation School pada pukul 8.15. Sekolah sudah ramai, anak-anak phratum sudah berbaris rapi mengikuti upacara. Lagu kebangsaan kembali dikumandangkan beberapa saat setelah kami berdua turun dari mobil sekolah. Hari ini, karena terakhir mengajar, kami berdua diminta memberikan testimoni tentang sekolah ini dan pengalaman kami selama mengajar di Chariyathamsuksa Foundation School seminggu ini. Saya sendiri mengungkapkan semuanya dalam bahasa Inggris sedangkan Agung mengungkapkannya dalam bahasa Arab. Anak-anak terlihat bersemangat untuk mengikuti kami yang meneriakkan tahiyyah arobiyyah yang kemudian dijawab serempak oleh murid dengan kata tahiyyah. Kami sangat senang melihat itu semua dan rasa-rasanya tak mau cepat-cepat berpisah dengan segala elemen di sekolah ini. Tapi apa daya, waktu kami mengajar disini memang sudah habis. Turun dari podium, kami berdua ditodong oleh guru Hanuban (TK) untuk mengajarkan lagu-lagu berbahasa Arab yang memang beberapa hari disini kami ajarkan kepada murid di tingkat Phratum. Meski hanya sekitar 10 menit, kami berdua sangat senang melakukannya dan kami sendiri begitu bersemangat. Nyanyian kami diikuti juga oleh guru-guru Hanuban selain murid-murid. Karena jam mengajar hari ini pukul 10.20-11.10 dan pukul 14.20-15.10, kami lebih banyak menghabiskan waktu berbincang di ruang guru sambil sesekali membaca buku.

       Jam 10.20 kami masuk kelas 6 internasional. Kelas ini cukup mudah diatur, nggak rewel jadi memudahkan kami juga untuk mengajar. Nah, hari ini kesempatan saya mengajar mereka. Saya mengajarkan tentang menyusun kalimat dari 3 kata dengan menggunakan kata tanya. Misalnya :
أكل – محمد – الخبز
من يأكل الخبز؟ محمد يأكل الخبز
ماذا يأكل محمد؟ يأكل محمد الخبز
Meski harus berkali-kali menjelaskan karena faktor bahasa ibu mereka masih cukup kental. Tetapi, beberapa anak dapat mencernanya dengan cepat. Saya minta beberapa murid mengikuti pola tersebut untuk menjelaskan gambar-gambar berikutnya. Pada soal nomor 4, terbersit sesuatu untuk memudahkan mereka dengan menggunakan angka karena memang susunan kalimatnya sama. Saya rasa hal itu lebih memudahkan siswa, alhamdulillah, memang strategi itu cukup membantu memudahkan siswa untuk mencerna pelajaran. Usai mengajar, kami bersama ustad Bahrun makan siang di kantin sekolah, Menu siang ini ikan dengan kuah yang sedikit asam. Saya rasa sedikit sekali kokinya memakai garam. Ya, mungkin itu menjadi ciri khas masakan Thailand secara umum. Kalau sudah asam, asamnya asam sekali, sekalinya pedas, pedas sekali. Kami berbincang banyak hal seputar sekolah, Thailand, dan isu-isu terhangat di dunia saat ini. Saking serunya, saya sendiri sholat berjama’ah dzuhur tertinggal satu roka’at. Siang ini begitu panas. Selepas shlat dzuhur, kami berdua diajak ke mess ustadz di seberang ruang guru. Ruangan ukuran 6x2 meter persegi dengan perlengkapan kipas angin, sajadah, dan beberapa alat dapur ada disana. Kami duduk sejenak disana sambil makan mie bersama ustad Bahrun. Lalu, kami berdua menuju ruang guru untuk bersantai sejenak sambil berbincang. Terlihat seorang siswa tertidur di atas kursi dengan kaki dibebat kasa karena sepertinya terluka tadi pagi dan seorang siswi tertidur pulas yang katanya kena demam. Saya berpikir, katanya siswi ini demam, tetapi kenapa sekarang beristirahat di tempat yang kipas anginnya terus berputar dan AC dinyalakan di atasnya, saya kira akan lebih baik berada di tempat lain. Pukul 14.20 kami masuk kelas 4 internasional. Ustad Bahrun mengajar dari awal sampai akhir. Saya, Agung, Titin, dan Kiky hanya mengobservasi dari bagian belakang kelas sambil sesekali menimpali pertanyaan dari ustad Bahrun untuk sekadar berkata “bagus, great, shohiih, suwai”. Selesai mengajar, kami berdua berpamitan kepada Titin, Kiky, ustad Bahrun, dan Kak Lini karena memang besok kami akan kembali ke Sassanabamrung. Kami langsung bergegas pulang ke QLC bersama murid-murid dengan mobil sekolah.

Pelajaran hari ini : pembelajaran di Chariyathamsuksa Foundation School ini cukup bagus di pembiasaan murid. Misalnya, usai upacara mereka berdoa bersama, sebelum pelajaran dimulai mereka pun baca doa begitupun sesudahnya. Kemudian, mereka juga menata sepatu di depan kelas mereka dengan rapi. 


Jum’at, 15 Januari 2016
       Pagi kusambut dengan wudhu dan subuh. Lantas bersantai di kamar. Karena kemarin saya dan Agung sudah berpamitan dari Chariyathamsuksa Foundation School, maka hari ini kami tidak berangkat ke sekolah seperti biasanya. Rencananya kami akan segera kembali ke sekolah Sassanabamrung tetapi karena satu dan lain hal akhirnya kami mengurungkan niat untuk kembali lebih awal. Siangnya kami sholat jumat di masjid depan rumah ustad Syukur. Sekali kudengar kata Indonesia di tengah-tengah khutbah, tak tahu maksudnya apa. Indonesia dalam artian negara atau sekadar indonesia itu menerjemahkan bahasa Thailand ke bahasa Indonesia. Kami membersihkan kamar tidur kami karena memang beberapa hari lagi kami akan kembali ke sekolah Sassanabamrung. Malam harinya, saya dan Agung makan malam di pasar Chana lalu berkunjung ke Tasdikiah, tempat PKLI Hadi dan Alvin. Sampai disana kami bertukar pendapat mengenai banyak hal. Puas bercerita, tak terasa di luar ruangan rintik hujan sudah turun beberapa saat yang lalu. Kian malam, hujan kian deras. Menjelang tengah malam, kami sudahi pertemuan dan pergi tidur.
Pelajaran hari ini : Tak selamanya yang direncanakan di dalam pikiran akan menjadi kenyataan, selalu persiapkan plan B dan C dst agar tetap dapat mengisi agenda yang kosong tersebut.

Sabtu, 16 Januari 2016
       Pagi ini subuh di Tasdikiah. Menjelang siang, kami bersiap-siap karena akan diajak baboh Tasdikiah untuk menghadiri pertemuan MUI Songkhla dan siang harinya ada acara Teachers Day. Pukul 9 kami berangkat, setelah menempuh perjalanan yang tidak sebentar, sampailah kami di tempat pertemuan MUI Songkhla. Peserta sudah ramai karena pertemuan MUI ini bertepatan dengan diadakan lomba pidato tingkat hanuban dari sekolah Islam se-Songkhla. Sesekali, kudengar sekolah Chariyathamsuksa dan Sassanabamrung serta sekolah-sekolah lain disebut oleh panitia lomba. Tampaknya, lomba itu telah diselenggarakan sejak pagi. Usai sarapan dan puas berfoto di sekitar tempat lomba, kami beristirahat sejenak di masjid serupa Taj Mahal jika dilihat dari kejauhan. Berlantai marmer, bertembok putih dengan ornamen timur tengah membuat masjid ini tampak gagah tinggi menjulang. Adzan dzuhur berkumandang, kuambil wudhu dan melaksanakan sholat dzuhur berjama’ah. Pukul 13.30 kami bertolak menuju resort dimana acara teachers day akan dilangsungkan. Sampai resort ternyata juga sudah sangat ramai, baboh saja sampai kesusahan mencari tempat parkir mobil. Kami masuk ke ruang pertemuan. Pertama diadakan acara semacam permbukaan, lalu dilanjutkan dengan seminar tentang teknologi batu bara. Acara dilanjutkan dengan semacam motivasi atau yang lain. Saya tidak terlalu paham karena semua disampaikan dalam bahasa Thailand. Sempat juga nama kampus saya disebut.
       Kulihat layar hp, ada message di messenger dari Bitul. Ternyata beberapa teman-teman juga menghadiri acara teachers day ini. Agak sore, kami bertemu di luar ruangan sambil menikmati udara segar pantai. Resor ini memang berdekatan dengan pantai, jadi kami memamnfaatkannya untuk berfoto bersama. Tak disangkan kami juga bertemu kawan-kawan dari Universitas Ibnu Khaldun Bogor, IAIN Jember, dan kampus-kampus lainnya. Kami bercengkrama bersama. Seolah tak memikirkan sekitar kami bercerita kesana kemari, tertawa, meski baru pertama kali kenal. Maklum, bertemu teman senegara di negara orang seperti bertemu oase di tengah padang pasir yang tandus. Sambil menikmati makan siang, saya juga bertemu Chandra dan Nanda, teman PKLI UIN Malang di Damrongsas, Chana. Kami begitu bahagia dapat bersua setelah 1 minggu tak berjumpa.
       Kami sholat ashar berjamaah di mushola, lalu kembali masuk ruangan untuk mengikuti rangkaian acara berikutnya. Di acara kali ini, diundi siapa yang akan mendapatkan hadiah yang telah disiapkan oleh panitia penyelenggara. Menjelang malam, saya sholat maghrib dan Isya berjamaah di mushola. Kian malam acara kian seru karena beberapa kawan Indonesia termasuk Chandra dan Nanda mendapatkan hadiah dari panitia. Kami yang berada di barisan belakang bersorak sorai gembira. Kami juga dihibur dengan sholawat habib Syekh dan juga lagu nasyid Brothers – Teman Sejati yang dinyanyikan oleh guru-guru Tasdikiah. Tak dinyana, ternyata Fuzna, mahasiswi universitas Ibnu Khaldun Bogor yang kami kenal seminggu lalu juga mempersembahkan lagu ayat-ayat Cinta bersama temannya. Kami di barisan belakang kembali riuh bertepuk tangan. Acara usai pukul 22.00 setelah makan besar digelar. Berbagai santapan dihidangkan mulai ayam, sayuran, nasi, daging, ikan gurami, dan tak lupa es batu, air putih, dan Fanta menghiasi meja bundar di hadapan kami. Perjalanan kembali ke Tasdikiah ditemani hujan dengan intensitas sedang sampai kami tiba di pintu gerbang Tasdikiah pada pukul 11.30 lantas kami beristirahat.
       Pelajaran hari ini : Kesempatan tak datang dua kali, lakukan sesuatu yang berharga selagi kamu bisa, bertemu kawan senegara di negara orang lain itu seperti menemukan saudara meski awalnya kita tidak saling mengenal, acara di Thailand yang berbau kerajaan pasti ada undian hadiahnya.

Ahad, 17 Januari 2016
       Subuh menjelang dengan hangat. Usai subuh kami bersiap diri karena hari ini akan bertolak menuju Shamila Beach bersama kawan-kawan PKLI di beberapa sekolah di Chana. Bagi saya sendiri, saya sudah 2 kali ini pergi ke tempat yang sama. Saya, Agung bertemu kawan-kawan juga mas Ridho di halte Chana. Pukul 9.30 kami berangkat ke Shamila Beach dengan naik tuktuk dengan membayar 40 baht. Sampai di Shamila Beach pukul 10.30. Kami berkeliling di sekitar pantai, berfoto ria, mencari souvenir dan oleh-oleh untuk keluarga di Indonesia. Kami lalu makan siang di salah satu kedai. Usai itu, beberapa orang ikut Mas Ridho dan Mas Fahmi ke rumahnya untuk menginap, sedangkan beberapa lainnya melanjutkan perjalanan pulang ke Chana. Untung saja kami ditemani Abdurrahman, murid Mahrus dan Susilo di Rahmaniah School yang setia menemani kami sekaligus menjadi tour guide kami selama perjalanan. Pukul 16.30 saya dan Agung sampai di QLCC. Pukul 17.00 kami dijemput pihak Sassanabamrung dan membawa kami kembali ke Sassanabamrung. Malam hari usai sholat maghrib kami makan malam bersama. Menu makan malam kali ini sayur-mayur ditumis dengan ayam kare dan telur digoreng. Dengan lahap kami makan bersama ustad Ibrahim dan Ustad Muhammad sambil asyik menonton televisi diselingi percakapan kesana-kemari. Isya menjelang, saya berangkat ke masjid untuk sholat Isya berjamaah, malam harinya kami menonton Manchester United vs Liverpool sampai selesai lalu beristirahat.
       Pelajaran hari ini : Tak semua yang disangkakan selalu benar, terkadang kita hanya menduga, tetapi ketika melihat dengan sendirinya, kita akan mengetahui hakikatnya.  

Senin, 18 Januari 2016
       Alhamdulillah atas segala nikmat Allah, hari ini saya subuh berjamaah di masjid. Usai itu, saya membaca kalam ilahi. Agak siang, saya bersiap-siap mengajar di Sholihuddin School untuk yang pertama kalinya. Kami mendapat jadwal dari Teacher Azizah. Saya hari ini hanya menggantikan ustad yang tidak hadir. Tetapi, saya harus masuk hampir di semua jam pelajaran. Jam pelajaran ada 8 jam pelajaran. Dimulai pukul 08.50 dan berakhir pada pukul 16.00. Pagi hari, pukul 07.30, murid-murid sudah berkumpul. Untuk tingkat phratum mereka mengadakan upacara di lapangan sekolah. Tetapi, untuk tingkat mathium mereka berkumpul di aula sekolah lantai 1, mereka sholat dhuha berjamaah. Setelah sholat dhuha berjamaah 4 rokaat, mereka kembali ke kelas masing-masing. Pukul 08.50 saya masuk kelas 2/2. Sempat kaget. Pertama kali mengajar, tak tahu latar belakang murid. Bismillah. Sampai di kelas mengajar bahasa Arab dengan banyak bahasa Indonesia. Tampaknya hanya 5-10 persen saja yang paham. Akhirnya saya ajak menyanyi meski mereka belepotan menirukannya, tapi setidaknya sudah sedikit mencairkan suasana. Keluar kelas, kembali ke ruang guru di lantai 3 tengah, saya istirahat sejenak. Pukul 09.40 saya mengajar di kelas 1/2, kali ini saya lebih santai karena mendapat pencerahan dari Agung bahwa kita sebaiknya ketika mengajar hendaknya seraya belajar. Maksudnya, saya mengajar bahasa Arab dan juga belajar bahasa Thailand dari murid. Di kelas ½ saya tanya murid-murid tentang kosakata seputar kelas. Mereka tampak senang bisa mengajari saya. Meski ditertawakan ketika pelafalan, saya tidak menyerah begitu saja. Saya terus berusaha sekuat tenaga memperdalam kosakata itu satu demi satu. Usai kelas ½ saya kembali ke ruang guru untuk rehat sekejap. Pukul 11.50 saya mengajar di kelas yang sebenarnya jatahnya Agung untuk mengajar, tetapi karena ada keperluan, saya pun menggantikannya. Kelas ini juga sama dengan kelas ½. Kembali belajar bahasa Thailand dari murid dan saya pun mengajar mereka bahasa Arab.
       Usai dzuhur, saya mengajar di kelas intensif. Cukup seru juga di kelas intensif. Lalu pukul 14.20 beralih ke kelas 4/2. Semua laki-laki. Sekitar 20 orang laki-laki saya ajar. Kembali saya curi ilmu mereka tentang kosakata bahasa Thailand. Saya tanya namanya satu per satu dengan bahasa Arab lalu bahasa Thailand sekaligus asal mereka. Ada satu nama yang aneh, Muhammad Yindew, saya kesusahan menyebutnya, bahkan salah dalam menuliskannya. Semua tertawa ketika saya berkata Yindew, saya masih tak mengerti apa makna Yindew sesungguhnya. Usai mengajar saya tanya kepada Teacher Azizah tentang “Yindew” kata beliau artinya lucu. Oh, saya akhirnya mengerti kenapa tadi di kelas anak-anak tertawa lebar. Menuju jam terakhir, saya mengajar di kelas 3/1. Murid campur laki-laki dan perempuan meski tetap didominasi oleh kaum hawa. Kembali mereka saya ajak bernyanyi karena sebelumnya telah diajarkan kosakata bahasa Arab oleh Agung. Mereka tampak bersemangat, lagi-lagi saya tambah kosakata dalam bahasa Thailand saya. Tak kurang 30 kosakata hari ini saya dapat. Semoga saja dapat dengan cepat saya ingat. Pulang sekolah, sholat ashar, lalu saya, Agung, kak Hielda dan kak Wella berkunjung ke sekolah Mutawassithoh tempat Hilman, salah satu kawan kak Hielda di UIKA Bogor. Ternyata kak Hielda cukup pintar melakukan terapi “kunci”. Hanya berbekal kunci, lotion, dan tasbih, kak Hielda beraksi. Saya pun mencobanya, wah, memang sakit ketika prosesnya, tetapi setelahnya, badan terasa lebih ringan daripada sebelumnya.
       Usai dari sekolah Mutawassithoh, kami berempat menuju kedai untuk makan sore. Kami sempat bertemu Hadi, Alvin, dan Tauhid disana. Mereka kawan kami dan juga kawan kak Hielda dari UIKA Bogor. Bercengkrama sampai maghrib lalu kami memutuskan untuk pulang ke tempat masing-masing. Malam hari, usai sholat Isya dan makan malam, saya bersama Agung belajar aksara Thailand kepada ustad Wi, ustad Muhammad Jeck dan ustad Ibrahim. Salah satu yang kami pelajari “Kho-lak kang, kang” yang artinya lonceng. Kami dapat sekitar 10 kosakata malam ini disertai tulisan Thailand. Kami sangat senang bisa mempelajari aksara Thailand.
       Pelajaran hari ini : belajarlah karena belajar tak mengenal batas usia, selalu temukan waktu untuk bertemu kawan terutama di negeri orang, cepatlah beradaptasi dengan lingkungan baru supaya kita dapat lebih mudah dalam menjalin relasi dengan banyak orang.

Penulis blog

Terima kasih sudah berkunjung. :)