Kembali Ke Atas
Beranda
Renungan Kehidupan
Tidak Dikategorikan
Kuncinya Adalah Kebersamaan
Muhammad Amin Muhammad Amin
September 04, 2019

Kuncinya Adalah Kebersamaan

Beberapa waktu terakhir, saya mengikuti akun dari salah satu kampus swasta terbaik di Indonesia. Kebetulan, beberapa minggu sebelumnya, saya berkesempatan mengikuti tes seleksi dosen di kampus tersebut. Saya memperhatikan beberapa posting yang dimiliki akun kampus tersebut. Saya menemukan satu pola yang sangat bagus untuk pengembangan layanan kampus.

Dari akun utama yang saya ikuti, kemudian saya tahu bahwa setiap fakultas, unit layanan, sampai markas komando satpam memiliki akun instagram. Bagi saya, hal ini unik dan baru menemukan untuk pertama kalinya. Biasanya, kampus hanya punya satu akun utama dan akun fakultas.

Yang lebih membuat saya takjub adalah ketika kampus mengadakan lomba 17 Agustus, tampak kekompakan dan kebersamaan tercipta. Salah satu lomba, yaitu #DietSampahPlastik begitu mengena bagi saya pribadi. Lomba video pendek tersebut melibatkan seluruh civitas akademika kampus. Mulai dari fakultas, unit layanan, sampai berbagai fasilitas pendukung juga turut berpartisipasi.

Terlepas dari diwajibkan atau tidaknya lomba tersebut untuk diikuti oleh civitas akademika, saya ingin fokus pada betapa bahagianya civitas akademika melihat apa yang telah mereka kerjakan sejauh ini. Mahasiswa menjadi sangat terbantu melalui akun-akun tersebut. Informasi penting seputar kampus tentu lebih cepat sampai kepada seluruh warga kampus.

Selain itu, layanan seperti whatsapp pengaduan di tiap fakultas, badan administrasi akademik, badan administrasi umum, dan lain sebagainya semakin meneguhkan sikap kampus yang mengutamakan pelayanan prima. Saya kira hal inilah yang patut dicontoh oleh kampus lainnya.

Ide yang segar dari para pimpinan universitas misalnya, harus cepat disosialisasikan, baik secara luring maupun daring kepada warga kampus. Jangan sampai ada salah paham yang nantinya menimbulkan masalah pelik di belakang hari. Dari tulisan ini, saya mengajak kepada seluruh warga kampus lain untuk meningkatkan layanan, mutu, serta hal-hal substantif lainnya agar semua kampus di negeri ini semakin layak menjadi tempat menimba ilmu bagi seluruh warga negeri.

© Muhammad Amin
4 September 2019 12:46

Penulis blog

Muhammad Amin
Muhammad Amin
Dosen Bahasa Arab UIN Sunan Gunung Djati Bandung, penulis, pemerhati pendidikan dan bahasa, siniar, IT enthusiat

Terima kasih sudah berkunjung. :)