Januari 02, 2019
#1 of #365 (Selasa, 1 Januari 2019) Kilas Balik 2018
Bismillah, 2019 sudah memasuki penanggalan yang pertama di bulan yang pertama pula. Ada kebahagiaan yang menyeruak tiada terkira. Kebahagiaan ketika menelusuri perjalanan hidup saya selama setahun ke belakang. Betapa takdir Allah begitu sempurna adanya. Dimulai dengan awal hari di aw tahun 2018 dengan salat Tahajud. Syahdu sekali rasanya. Benar-benar nikmat terasa. Momen lainnya adalah di penghujung 2017, 31 Desember 2017 saya melakukan bimbingan tesis untuk pertama kalinya. Semoga menjadi langkah awal yang baik. Di bulan Januari pula, saya mulai ikut 30 hari bercerita. Saya harus menulis selama 30 hari penuh selama Januari 2018. Awalnya memang terpaksa, tetapi lama kelamaan menjadi semakin senang dengan menulis. Begitulah, dari terpaksa menjadi biasa. Februari menjadi bulan yang cukup melelahkan dengan agenda tesis yang harus segera dimulai dan diselesaikan. Target pertengahan tahun 2018 saya harus lulus dan mendapat gelar master dari jurusan yang sama dengan jurusan yang saya pilih
Penulis blog
Muhammad Amin
Dosen Bahasa Arab UIN Sunan Gunung Djati Bandung, penulis, pemerhati pendidikan dan bahasa, siniar, IT enthusiat
Posting Komentar