Pernahkah kalian merasa bahwa waktu 24 jam dalam sehari itu kurang? Apakah kalian merasa perlu tambahan waktu menjadi dua kali lipat dalam sehari agar mampu menyelesaikan lebih banyak pekerjaan? Tahukah kalian apa yang disebut dengan keberkahan waktu?
Pertanyaan-pertanyaan tersebut tentu pernah berkelebatan dalam pikiran kalian. Saya pun sesekali pernah merasa demikian. Betapa hidup dalam satu hari berjalan begitu cepat, mengapa tak ada tambahan waktu entah satu, dua jam, atau bahkan dua kali lipatnya. Namun, saya segera tersadar bahwa waktu juga ciptaan Allah. Selalu ingat bahwa semua yang diciptakan oleh-Nya tak ada yang sia-sia. Kalau memang disebut sia-sia, mungkin sudut pandang manusia itulah yang sebenarnya salah.
Saya pernah membaca artikel tentang bagaimana memperoleh keberkahan waktu. Apa itu? Artinya kalian mampu mengerjakan banyak hal dalam waktu singkat. Misalkan bila di hari biasa kalian harus belajar 2 jam sehari dan membaca buku 20 halaman dalam 1 jam. Tetapi dengan keber