Kembali Ke Atas
Beranda
Menuai Hikmah Patah Hati
(31) Taklukkan Dulu Orang Tuanya
Muhammad Amin Muhammad Amin
Februari 22, 2017

(31) Taklukkan Dulu Orang Tuanya


            Setiap insan tentu pernah merasakan jatuh cinta. Bila cinta itu sudah begitu memuncak dan keinginan menikah telah begitu kuat, maka menurut saya yang perlu ditaklukkan pertama kali adalah orang tuanya. Saya selalu berpikir untuk mengunjungi rumah orang tua seseorang yang saya cintai sebelum melangkah lebih jauh.

            Tanda keseriusan seorang laki-laki adalah melangkahkan kaki ke kediaman orang tua orang terkasihnya untuk kemudian meminta restunya. Entah hasil akhir akan berujung di pelaminan atau mungkin bisa juga belum diterima dengan baik oleh keluarga orang terkasih. Tetapi hal itu tidak mengapa. Setidaknya seorang laki-laki telah benar-benar membuktikan bila ia mencintai kekasihnya dan juga sebagai bentuk pemberian kepastian kepada kekasihnya.
            Wanita itu tidak suka digantung seperti jemuran. Wanita lebih senang dengan kepastian. Mungkin kita lihat fenomena banyak wanita yang mau dipacari dengan mudah oleh lelaki yang mungkin baru beberapa saat dikenalnya, tetapi jujurlah duhai wanita jika kalian lebih suka dengan lelaki yang berani memintamu dengan berani di hadapan kedua orang tuamu untuk mengajakmu mengarungi kehidupan bersama sampai maut memisahkan.
            Bagi saya, bila orang tuanya sudah kita kenal dengan baik, maka saya yakin bahwa orang tua lebih percaya dengan diri kita meski kita belum sepenuhnya mengenal anak gadisnya. Bagi orang tua sang gadis, seorang lelaki yang berani datang bertandang ke rumah sang gadis untuk berbicara blak-blakan dengan orang tua sang gadis menunjukkan bahwa lelaki itu benar-benar serius. Laki-laki itu tidak mau mempermainkan rasa cinta yang telah dianugrahkan oleh Sang Maha Cinta kepadanya. Lelaki itu hanya ingin cinta itu ditumpahkan melalui ikatan suci pernikahan, bukan yang lain.
            Maka, seberapa pun cintamu duhai lelaki kepada wanitamu, maka kau belum dikatakan memiliki cinta sejati bila belum berani menghadap secara langsung mengungkapkan niat baikmu untuk menikahinya di depan orang tuanya. Lelaki yang terlalu banyak alasan ketika diminta wanitanya untuk sekadar mampir ke rumah lalu berbincang dengan orang tua sang gadis berarti ia tidak cukup berani mengungkapkan cintanya. Tetapi menaklukkan oang tua sang gadis tidak semudah yang dikira. Perlu banyak persiapan. Persiapan ilmu dan mental tentu harus dipersiapkan secara matang. Maka, semoga bagi kalian para lelaki yang memiliki niat segera menikah dimudahkan oleh Allah untuk menyegerakan hadir di kediaman sang gadis untuk melamar lalu menikahinya. Bila memang belum, semoga persiapanmu dimatangkan sampai datang hari bahagia itu.


M. Amin | 23 Feb 2017

Penulis blog

Muhammad Amin
Muhammad Amin
Dosen Bahasa Arab UIN Sunan Gunung Djati Bandung, penulis, pemerhati pendidikan dan bahasa, siniar, IT enthusiat

Terima kasih sudah berkunjung. :)