Kali ini, saya akan melanjutkan pembahasan dari membentuk kebiasaan baru yang saya rangkum dari buku Atomic Habits karya James Clear. Tips-tips membentuk kebiasaan baru, seperti biasa, saya aplikasikan dalam hal kepenulisan.
Memprogram ulang otak untuk menikmati kebiasaan sulit
Contoh :
Menulis di blog setiap hari. Awalnya berat karena harus mengatur waktu dengan mengerjakan tugas lain. Misalnya Anda suka menulis sambil memutar musik. Coba ubah pikiran berat menulis dengan saya akan memutar musik selama lima menit. Sembari mendengarkan musik, saya akan mulai mengetik kata demi kata yang bermunculan di pikiran saya pada catatan di gawai.
Menjadikan kebiasaan mudah dengan terus mengulanginya
Contoh :
Menulis satu halaman dalam sehari tampak lebih mudah daripada menulis 30 halaman dalam satu bulan. Maka, setiap hari nyatakan, “Aku akan menulis satu halaman hari ini.”
Menyiapkan lingkungan terbaik untuk masa mendatang
Contoh :
Jika ingin menulis satu halaman setiap pagi, sediakan buku catatan, pena, catatan tempel bertuliskan “aku akan menulis satu halaman hari ini” di meja belajar.
Memakai aturan dua menit
Contoh :
Ketika ingin “menulis satu halaman per hari”, saya akan ubah menjadi “menulis dua kalimat.”
Ketika ingin “membaca lima halaman per hari”, saya akan ubah menjadi “membaca satu paragraf.”
Ini masih akan berlanjut ya. Stay tuned dan jangan lupa subscribe agar tidak ketinggalan update dari blog ini. Terima kasih.